Home » Tips » Cara Mengaktifkan Shopee Paylater Secara Mudah, Begini Caranya!

Cara Mengaktifkan Shopee Paylater Secara Mudah, Begini Caranya!

nizar April 16, 2024

Koranpangkep.co.id – Shopee Paylater adalah salah satu fitur yang terdapat dalam aplikasi belanja online Shopee. Aplikasi Shopee meluncurkan fitur ini untuk memudahkan pengguna pembayaran transaksi yang dilakukan.

Shopee Paylater merupakan salah satu metode pembayaran yang dapat digunakan oleh pembeli saat bertransaksi. Fitur ini dapat berfungsi untuk layanan pinjam kepada pengguna Shopee untuk mempermudah transaksi.

Dengan adanya fitur Spay Later ini, maka pembeli dapat membeli barang lebih dahulu tanpa melakukan pembayaran saat itu juga. Pembayaran dapat dilakukan sebulan kemudian atau bisa juga dibayar dengan cicilan.

Mengenal Apa Itu Shopee Lebih Lanjut

Mengenal Apa Itu Shopee Lebih Lanjut

Sebelum membahas mengenai Shopee Paylater secara detail, mari mengenal aplikasi Shopee lebih lanjut. Untuk kamu yang masih penasaran apa itu Shopee, silahkan simak penjelasan lebih dalam mengenai aplikasi Shopee.

Perkembangan teknologi membawa kemajuan bagi berbagai macam bidang, terutama bidang industri e-commerce. Salah satu bentuk kemajuan dari teknologi yaitu ditandai dengan banyaknya aplikasi belanja online yang dapat memudahkan segala urusan transaksi perbelanjaan.  

Shopee merupakan salah satu aplikasi belanja online yang sangat terkenal di Indonesia. Dengan di bawah naungan dari SEA Group, aplikasi ini pertama kali diluncurkan pada tahun 2015 di Singapura.

Setelah itu semakin menyebar jangkauannya ke negara lain seperti Indonesia, Malaysia, Thailand, Taiwan dan beberapa negara di Asia Tenggara lainnya.

Pengguna Shopee selalu meningkat dari awal diluncurkan sampai sekarang. Tidak heran, Shopee selalu memberikan pelayanan yang mudah untuk para pengguna.

Selain itu, Shopee terus meningkatkan inovasi dengan menyediakan fitur-fitur, program serta penawaran yang menarik. Shopee memberikan berbagai macam keuntungan yang dapat dinikmati oleh penjual dan pembeli.

Untuk pembeli, salah satu penawaran menarik yang dapat digunakan adalah voucher gratis ongkos kirim. Shopee menawarkan berbagai macam voucher ongkos kirim yang dapat dinikmati.

Baca Juga  Cara Gratis Ongkir Shopee Cek Promo Terbarunya Disini

Agar kamu dapat berbelanja dengan nyaman tanpa harus memikirkan biaya kirim produk. Voucher ini bermacam-macam, mulai dari gratis ongkir minimal pembelanjaan 10.000 sampai tanpa minimal pembelanjaan.

Untuk penjual, banyak penawaran dan program yang bisa dinikmati saat menggunakan Shopee sebagai tempat untuk berjualan. Program menarik yang dapat kamu nikmati adalah program gratis ongkir yang disediakan oleh Shopee.

Hal ini berguna sebagai daya tarik toko agar banyak pembeli berbelanja di toko. Jangan khawatir, gratis ongkir ini akan ditanggung oleh Shopee.

Selain yang disebutkan di atas, masih banyak penawaran menarik dari Shopee. Bagi kamu yang penasaran dan ingin menikmati penawaran lainnya. Jangan ragu untuk mengunduh aplikasi Shopee di google play store atau app store.

Apa Itu Shopee Paylater?

Apa Itu Shopee Paylater

Setelah pembahasan lebih dalam mengenai aplikasi Shopee, sekarang lanjut membahas mengenai fitur Spay Later. Shopee memiliki berbagai macam metode pembayaran seperti Shopeepay, transfer bank, COD, melalui minimarket dan lain sebagainya.

Berbeda dengan metode pembayaran yang sebelumnya disebutkan, ada juga metode yang disebut Shopee paylater. Fitur ini disediakan oleh PT Commerce Finance.  Paylater dalam bahasa Indonesia artinya bayar nanti.

Spay Later ini adalah metode pembayaran yang memiliki konsep beli produk yang diinginkan sekarang tapi membayar nanti. Setelah menggunakan Spay Later, maka pengguna harus mengembalikan dana sesuai dengan cicilan serta jangka waktu yang dipilih.

Dengan adanya fitur ini dapat memberikan keuntungan pembeli. Contohnya jika kamu sedang tidak ada uang di akhir bulan, namun tiba-tiba ada kebutuhan mendadak yang harus dibeli saat itu juga. Kamu dapat menggunakan fitur ini untuk membeli produk yang kamu inginkan.

Sangat mudah bukan? Yang membedakan Spay Later dengan aplikasi pinjaman online adalah bentuk pinjamannya. Jika aplikasi pinjaman online atau biasanya disebut pinjol meminjamkan dalam bentuk uang cash.

Maka Spay Later meminjamkan uang atau dana yang digunakan untuk bertransaksi di Shopee. Bagi kamu yang tertarik tetapi masih khawatir untuk menggunakan layanan pinjaman apakah sudah legal atau belum.

Tenang saja, Spay Later ini merupakan layanan cicilan yang telah terdaftar dan memiliki izin dari OJK (Otoritas Jasa Keuangan).

Keuntungan Mengaktifkan Shopee Paylater

Keuntungan Mengaktifkan Shopee Paylater

Dengan mengaktifkan fitur Shopee Paylater, kamu akan mendapat berbagai macam keuntungan yang bisa dinikmati. Berikut beberapa keuntungan yang dapat digunakan jika kamu mengaktifkan fitur tersebut:

1. Mempunyai Bunga Rendah

Fitur ini dapat dikatakan memiliki bunga yang rendah dibandingkan pinjaman online yang lainnya. Untuk transaksi cicilan per bulan, kamu akan dikenakan maksimal 2.95%. Untuk kamu yang bertransaksi menggunakan Spay Later dengan tenor 30 hari, tidak akan dikenakan bunga kredit. Bunga dikenakan untuk transaksi dengan tenor 2 bulan.

Baca Juga  Cara Pinjam Uang Di Shopee Secara Cepat Tanpa Ribet

2. Metode Pembayaran Yang Mudah Dan Praktis

Shopee Paylater ini merupakan salah satu metode pembayaran yang mudah dan praktis. Jika metode pembayaran melalui transfer bank dan minimarket, kamu akan memerlukan kode pembayaran saat membayar. Dengan fitur ini, kamu hanya cukup menggunakan metode ini dan pesanan kamu akan otomatis terkonfirmasi.

3. Memilih Jangka Waktu Cicilan Shopee Paylater

Untuk pembayaran cicilan, Shopee Paylater memiliki beberapa pilihan yang dapat digunakan oleh pengguna. Kamu bisa memilih jangka waktu cicilan dengan 3,6 atau 12 bulan ke depan.

4. Dapat Limit Cukup Besar

Shopee Paylater menyediakan limit yang bervariasi. Jika kamu mengaktifkan fitur ini, kamu akan diberikan minimal limit Rp. 750.000. Limit diberikan mulai dari Rp. 750.000 sampai Rp. 15.000.000. Limit ini akan diberikan sesuai dengan finansial dan riwayat pembayaran dari tagihan yang pernah dilakukan sebelumnya.

Syarat Untuk Mengaktifkan Shopee Paylater

Syarat Untuk Mengaktifkan Shopee Paylater

Sebelum kamu mengaktifkan Shopee Paylater, pastikan bahwa akun kamu telah memenuhi syarat. Untuk kamu yang belum tahu syarat yang telah ditetapkan oleh Shopee untuk mengaktifkan Shopee Paylater, perhatikan syarat berikut ini:

  • Kamu memiliki akun Shopee yang sudah terdaftar dan terverifikasi.
  • Usia minimal 17 tahun dan sudah punya Kartu Tanda Penduduk.
  • Pastikan akun Shopee kamu sudah aktif minimal 3 bulan.
  • Sebelumnya kamu telah mengaktifkan Shopeepay.
  • Sering melakukan transaksi melalui aplikasi Shopee.
  • Aplikasi sudah diupdate ke versi keluaran terbaru.

Cara Mengaktifkan Fitur Shopee Paylater Dengan Mudah

Cara Mengaktifkan Fitur Shopee Paylater Dengan Mudah

Kamu dapat mengaktifkan Shopee Paylater setelah kamu memenuhi syarat dan ketentuan yang berlaku dari Shopee. Jika kamu masih bingung mengenai bagaimana cara mengaktifkan fitur ini. Berikut langkah-langkah untuk mengaktifkan Spay Later:

1. Buka Aplikasi Shopee

Sebelumnya pastikan bahwa kamu sudah memiliki aplikasi Shopee. Lalu hal pertama yang harus dilakukan adalah membuka aplikasi Shopee melalui handphone.

Setelah itu, klik menu Saya yang berada di pojok kanan bawah. Lihat pada pilihan Dompet Saya, lalu klik Spay Later. Setelah itu pilih Aktifkan Sekarang.

Baca Juga  Cara Download Video Di Shopee Tanpa Aplikasi Tambahan Mudah

2. Masukkan Kode Verifikasi

Jika sudah memilih aktifkan sekarang, kamu akan diminta untuk memasukkan kode verifikasi yang telah dikirim ke nomor handphonemu melalui SMS. Setelah menerima SMS, kamu dapat memasukan kode verifikasi yang terdiri dari 6 angka. Setelah itu, klik lanjut.

3. Lengkapi Informasi

Setelah memasukkan kode verifikasi, kamu akan diminta untuk melengkapi informasi. Pertama, kamu akan diminta untuk mengunggah foto KTP serta memasukkan nama dan NIK di KTP lalu klik Konfirmasi.

4. Verifikasi Wajah

Langkah selanjutnya yang harus dilakukan adalah verifikasi wajah serta foto wajah dengan KTP menggunakan frame yang sudah disediakan. Pastikan kamu berada di tempat yang terang sehingga verifikasi dalam berjalan dengan mudah dan cepat.

5. Selesai

Setelah berhasil verifikasi wajah, kamu akan mendapatkan pemberitahuan bahwa Shopee Paylater kamu sedang diproses. Setelah itu, tunggu proses maksimal 2 hari kerja dan kamu akan menerima pemberitahuan jika Shopee Paylater sudah diaktifkan.

Pelunasan Tagihan Shopee Paylater

Jika kamu sudah mengaktifkan fitur ini, kamu dapat langsung menggunakannya. Setelah menggunakan pastikan kamu jangan lupa untuk membayar tagihan yang sudah dipakai ya. Untuk kamu yang masih bingung cara membayar tagihan Spay Later, silahkan simak informasi di bawah ini:

1. Buka Shopee

Langkah pertama yaitu kamu harus membuka aplikasi Shopee. Setelah itu, lihat di pojok kanan bawah ikon Saya lalu klik ikon tersebut. Setelah itu, lihat tab Total Tagihan Bulan ini lalu klik Bayar Sekarang.

2. Pilih Metode Pembayaran

Untuk pembayaran tagihan Spay Later, kamu akan diberi kemudahan karena pembayaran dapat dilakukan dengan berbagai macam metode.

Kamu dapat melakukan pembayaran melalui Shopeepay, minimarket terdekat seperti Alfamart/Indomaret atau melalui Virtual Account. Pilihlah salah satu metode pembayaran yang tersedia sesuai dengan keinginanmu.

3. Selesai

Setelah selesai melakukan pembayaran, kamu akan menerima pemberitahuan jika pembayaran diterima. Setelah itu, tampilan limit di Spay Later kamu akan kembali seperti semula.

Tetapi jika pembayaranmu belum berhasil atau tagihan belum berkurang selama 1×24 jam, kamu dapat menghubungi customer service Shopee untuk menyelesaikan masalah tersebut dan mendapatkan bantuan.

Akhir Kata

Demikianlah artikel yang membahas tentang cara mengaktifkan Shopee Paylater. Semoga dapat bermanfaat dan menambah wawasan kamu terhadap Spaylater. Selamat mencoba dan sampai jumpa di artikel selanjutnya!