Home » News » Paid2YouTube Aplikasi Penghasil Uang Membayar atau Hoax?

Paid2YouTube Aplikasi Penghasil Uang Membayar atau Hoax?

mulyadi April 18, 2024

KoranPangkep.co.id – Paid2YouTube Aplikasi Penghasil Uang, apakah benar-benar membayar atau cuma hoax semata? Siapa sih yang tidak menggunakan Youtube dengan berbagai video-video menarik yang ditawarkan.

Bahkan hanya melalui ketikan jari jemari kamu saja kamu sudah bisa menonton apapun video yang kamu inginkan dengan hanya bermodalkan paket data internet, jaringan, ataupun wifi.

Dengan fitur-fitur yang disediakan oleh Youtube membuat banyak sekali orang-orang menggunakan situs web tersebut. Dengan berbagai alasan pastinya, adanya yang karena ingin belajar, bersenang-senang, ataupun melihat idolanya dan lain sebagainya.

Dan dengan banyaknya tawaran yang diberikan oleh Youtube membuat orang-orang semakin menyukai situs web berisi beragam video ini. Namun apa jadinya jika Youtube memberikan ruang untuk para penggunanya menghasilkan uang dengan menonton iklan yang mereka berikan ataupun banyaknya durasi yang dilakukan para penggunanya untuk menonton video yang disediakan oleh Youtube.

Tentu akan ada banyak orang yang semakin ingin menelusuri video-video yang disediakan oleh Youtube. Tetapi yang menjadi pertanyaan apakah Paid yang Youtube tawarkan sungguh-sungguh membayar para penggunanya ataukah hanya hoax saja.

Yang bahkan dilakukan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab dan mengatasnamakan pihak Youtube itu sendiri. Hmm.. Penasaran? Baik… kita akan kupas secara jelas dan tuntas ya pada sesi kita kali ini. Yuk.. simak baik-baik laman web kali ini dari awal hingga akhir ya. Dan jangan sampai ada yang terlewatkan.

Paid2YouTube

Paid2YouTube

Pada awalnya Paid2YouTube berisi situs yang menawarkan atau mempromosikan konten-konten video yang tersedia di Youtube. Tetapi lama kelamaan Paid2YouTube yang ada di Youtube berubah menjadi aplikasi yang dapat menghasilkan uang. Bagaimana caranya dapat memperoleh uang dari Paid2YouTube? Tentu saja dengan menonton video yang telah disediakan oleh Youtube itu sendiri.

Namun, tidak hanya itu saja, kamu akan memperoleh uang jika telah memberikan komentar di kolom komentar, review dari video yang kamu tonton, dan rating dari video yang kamu lihat.

Bahkan kamu juga diharuskan untuk mensubscribe atau berlangganan pada situs akun Youtube tersebut.Paid2YouTube membayarkan para penggunanya dengan Paypal sebagai kompensasi dari apa yang sudah penggunanya lakukan. Dan para pengguna Youtube yang ingin memperoleh uang diharuskan memiliki akun Paypal agar memudahkan pengiriman uang kepada akun-akun penggunanya.

Baca Juga  Cara Nonton YouTube Dapat Uang dan List Situs Yang Membayar

Desas-desus yang ramai diperbincangkan bahwa pembayaran dari hasil paid Youtube jika menonton video akan mendapatkan sebesar 0,005 dolar AS atau  Rp. 74,6. Dan jika pengguna memberikan komentar pada situs tersebut akan memperoleh 0,010 atau Rp. 1.500 dalam satu komentar yang diberikan.

Dan terlebih pengguna juga memberikan rating pada video yang ditonton maka akan memperoleh 0,01 dolar AS atau sebesar Rp. 150 setiap satu kali memberikan rating video. Dan jika pengguna ingin berlangganan pada channel video maka akan mendapatkan 0,35 dolar AS atau dalam Rp. 5.200 setiap kali berlanggalan pada sebuah channel Youtube.

Terbukti Membayar Atau Cuma Hoax?

Terbukti Membayar Atau Cuma Hoax

Nah… setelah mengetahui berapa sih total pembayaran setiap menonton, mengomentar, mereview, memberikan rating bahkan jika ingin berlangganan. Kamu tentu penasaran apakah Paid2YouTube tersebut benar-benar membayar penggunanya ataukah hanya hoax semata.

Setelah ditelusuri lebih mendalam dan mencari tahu dari mantan penggunanya. Maka Paid2YouTube tersebut hanya hoax semata ya teman-teman. Karena aplikasi tersebut sudah ditelusuri telah hilang dan tidak muncul lagi di Play Store dan juga situs webnya juga sudah diblokir karena diduga sebagai penipuan bagi para penggunanya.

Tidak hanya itu saja, beberapa bukti yang menjadikan aplikasi ini sebagai penipuan ialah kesaksian dari youtuber-youtuber yang sudah melakukan apa yang diperintahkan dalam mendapatkan uang tetapi Paid2YouTube tersebut dengan tidak bertanggung jawab tidak ada membayar sama sekali.

Dan walaupun situs web Paid2YouTube memberikan sebuah tautan sebagai bukti dari hasil pembayaran dan setelah diklik ternyata nihil alias tautan tersebut tidak valid dan ketika dicek di akun Paypal yang masing-masing Youtuber tidak ada ditemukan uangnya pada akun tersebut.

Bukti-bukti lain yang memperkuat bahwa Paid2YouTube hanya hoax ialah setelah dicari tahu lebih mendalam ternyata Paid2YouTube yang ada di Youtube tidak ada sama sekali terdaftar secara resmi pada OJK (Otoritas Jasa Keuangan).

Lain hanya dengan CommBank apk dan aplikasi lainnya yang terdaftar secara resmi menjadi aplikasi yang dapat menghasilkan uang. Menyimpulkan dari bukti-bukti yang ada semakin memperkuat asumsi bahwa Paid2YouTube hanyalah penipuan dan bahayanya lagi dapat menyalahgunakan data-data para penggunanya.

Ciri-Ciri Penipuan Pada Aplikasi Penghasil Uang Yang Perlu Kamu Waspadai

Ciri-Ciri Penipuan Pada Aplikasi Penghasil Uang Yang Perlu Kamu Waspadai

Saat ini, orang-orang berlomba-lomba mencari uang dengan berbagai macam cara bahkan jika terdapat penawaran yang mudah untuk dilakukan tanpa pikir panjang akan langsung dikerjakan terlebih hanya dengan menonton.

Baca Juga  Savefrom Net, Download Video Youtube, FB, Twitter, TikTok Gratis

Mereview ataupun berlangganan saja orang-orang akan sangat tergiur mengikutinya karena hanya mengandalkan jari jemari dan kouta internet saja. Karena banyaknya minat mencari uang dengan cara yang mudah sehingga dimanfaatkan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab dengan iming-iming akan memperoleh uang jika sudah melakukan instruksi yang diberikan.

Semakin merajalelanya tawaran-tawaran menghasilkan uang dengan menggunakan aplikasi yang bahkan tidak pengguna sadari apakah itu legal ataupun ilegal membuat pihak-pihak tersebut tidak tanggung-tanggung membayar mahal iklan-iklan agar aplikasinya dapat dipromosikan kepada banyak orang. Dan membuat orang lain tergoda untuk mencobanya dan menghasilkan uang dengan cepat.

Dan ternyata memang akan beberapa karakteristik atau ciri-ciri yang seringkali ditemui pada aplikasi-aplikasi penghasil uang secara ilegal dan bahkan setelah dicari tahu cara kerja yang mereka lakukan juga tidak jauh berbeda. Nah.. berikut ini ciri-ciri dari aplikasi penghasill uang secara ilegal :

  • Memberikan penawaran dengan keuntungan yang sangat besar dengan investasi awal yang sangat kecil.
  • Tidak adanya model bisnis yang jelas dan hanya janji manis menghasilkan uang saja
  • Tidak ada terdaftar pada OJK (Otoritas Jasa Keuangan)
  • Tidak adanya entitas bisnis yang resmi dari perusahaan yang membawahinya
  • Memakai skema Ponzi
  • Tidak dapat menemukan aplikasi di Play Store

Nah… setelah mengetahui ciri-ciri dari penipuan berkedok menghasilkan uang secara ilegal kamu harus bisa lebih berhati-hati dan selektif juga menghindari hal-hal tersebut karena akan sangat merugikanmu karena dapat terjadi penyalahgunaan atau pencurian data diri pribadi oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab.

Contoh Aplikasi Penipuan Berkedok Menghasilkan Uang

Contoh Aplikasi Penipuan Berkedok Menghasilkan Uang

Ternyata bukan cuma Paid2YouTube saja yang melakukan penipuan. Beredar pula aplikasi lainnya yang memberikan penawaran serupa dan penting juga bagi kita untuk waspadai ya teman-teman.

Aplikasi ICMicron

Aplikasi ICMicron sedang terkenal beberapa saat yang lalu. Situs tersebut memberikan keuntungan yang besar bagi para pengguna yang baru bergabung. Dengan memberikan penawaran jika mendaftar akan diberikan uang sebesar Rp.200.000.

Baca Juga  SS Youtube Download Video Online FULL HD dengan Mudah

Dan tujuan memberikan uang tersebutb ialah sebagai modal dalam berinvestasi dengan mengikuti prosedur-prosedur yang ada di aplikasi tersebut. Bahkan para pengguna barunya mengatakan bahwa situs tersebut memberikan profit yang sangat tinggi bagi mereka.

Bukan cuma itu saja, pengguna dari aplikasi ini juga memberikan kesaksian dengan memperlihatkan saldo yang telah mereka peroleh setelah menghasilkan uang dari aplikasi ICMicron ini.

Dan usut punya usut terbukti aplikasi tersebut mengguna skema Ponzi yang artinya mewajibkan kamu untuk mengundang orang lain agar bergabung dan mendapatkan sejumlah uang. Maka dari itu, para pengguna aplikasi ini berlomba-lomba untuk mengundang orang lain agar dapat memperoleh keuntungan yang banyak dari aplikasi ini.

Kerugian Jika Memakai Aplikasi Ilegal Berkedok Menghasilkan Uang

Dalam setiap hal-hal yang ilegal tentu akan ada kerugian-kerugian yang akan menyertainya. Karena mudahnya diakses dan penawaran yang menggiurkan membuat orang lain tidak pikir panjang untuk bergabung dan mendapatkan uang.

Kecanggihan teknologi saat ini mengharuskan kita untuk lebih mawas diri dalam menyingkapinya agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Karena data diri yang telah kamu lengkapi akan disalahgunakan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab.

Selain itu saja ada beberapa kerugian yang akan sangat berdampak bagi kamu. Berikut ini kerugian dari menggunakan aplikasi ilegal berkedok menghasilkan uang :

  1. Adanya virus-virus pada perangkat kamu.
  2. Adanya muncul Malware pada perangkat kamu.
  3. Penyalahgunaan dan pencuriaan data-data pribadi.
  4. Penyalahgunaan data-data pribadi yang dapat digunakan untuk kepentingan pinjaman online.

Akhir Kata

Demikianlah informasi yang dapat kami sampaikan mengenai Paid2YouTube aplikasi penghasil uang yang terbukti membayar atau hanya hoax. Dan usut punya usut kamu sudah mengetahui kebenarannya bahwa Paid2YouTube itu semua hanyalah hoax semata ya.

Jadi, jangan mudah tertipu dengan tawaran dan promosi-promosi yang diberikan. Sebab jika kamu tidak mawas diri maka akan ada banyak sekali kerugian yang kamu peroleh dan itu semua akan dimanfaatkan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab.

Oleh sebab itu, cari tahu terlebih dahulu ya sebelum bergabung pada suatu aplikasi. Akhir kata, terima kasih banyak dan sampai jumpa di pembahasan yang selanjutnya. Tetap jaga kesehatan dan semangat berkerja.